Review ASI booster, bantal anti peyang, vitamin penambah nafsu makan #PertanyaanPopulerTAP

Sebagai ibu dari dua orang anak aku menyadari bahwa pengalamanku ketika merawat si sulung sejak kelahirannya 6 tahun silam masih banyak kekurangan. Masih ada banyak pertanyaan-pertanyaan dari dalam diriku seputar kehamilan dan tumbuh kembang anak. Maka sejak hamil untuk kedua kalinya aku mengunduh aplikasi The Asian Parents (TAP) dan mulai menemukan jawaban-jawaban dari pertanyaanku baik dari artikel, ulasan produk dan dari sharing para pengguna aplikasi TAP. Nah untuk bunda-bunda yang sedang hamil dan menyusui, berikut 3 pertanyaan populer yang sering aku temui beserta jawabannya. Semoga informasi yang sudah aku rangkum ini bisa membantu bunda-bunda semua ya ! #PertanyaanPopulerTAP 1. Apa saja ASI booster terbaik ? Pertanyaan ini sering muncul dari ibu baru yang akan mengASIhi buah hatinya termasuk saya, apalagi ketika anak pertama ASI saya sedikit dan harus dibantu susu formula, jadi ketika anak kedua lahir saya sudah khawatir ASI saya sedikit lagi. Padahal ibu menyusui tidak boleh stress karena itu akan berdampak buruk pada produksi ASI dalam tubuh kita. Setelah menenangkan diri saya buka aplikasi TAP dan menemukan ulasan serta rekomendasi beberapa produk ASI booster. Simak penjelasan selengkapnya dalam artikel berikut ini ya bunda : https://id.theasianparent.com/asi-booster-terbaik 2. Kepala bayiku peyang, pakai bantal apa ya? Hayo bayi siapa aja nih yang kepalanya peyang? Ternyata bayi baru lahir direkomendasikan menggunakan bantal anti peyang atau bantal donat yang dirancang sedemikian rupa untuk kenyamanan tidur bayi dan menjaga bentuk kepala bayi agar tetap bulat sempurna. Nah berikut ini rekomendasi dan ulasan beberapa bantal anti peyang dari editor TAP : https://id.theasianparent.com/bantal-bayi-anti-peyang 3. Apa aja sih vitamin untuk menambah nafsu makan anak? Pernah ga sih anak bunda susah makan apalagi sampai GTM? Kalau saya pribadi sih biasanya memberikan vitamin penambah nafsu makan ke anak ketika susah sekali makannya tapi akan saya stop ketika sudah normal lagi makannya. Anak saya cocok dengan salah satu produk rekomendasi dari TAP. Untuk artikel selengkapnya bunda bisa baca di sini ya : https://id.theasianparent.com/vitamin-penambah-nafsu-makan-anak/web-view #PertanyaanPopulerTAP #ASIbooster #Bantalantipeyang #vitaminpenambahnafsumakan

 profile icon
Viết phản hồi
Hãy là người đầu tiên trả lời