Cerita Kehamilan TAP Bruntusan?? Hyperemesis Gravidarum?? #CeritaKehamilanTAP
Hi, aku ingin berbagi cerita pengalaman saat kehamilan pertamaku. Setelah tiga bulan menikah akhirnya Allah mempercayakan kami untuk memiliki calon buah hati, rasanya bahagia campur haru ternyata diberikan kesempatan secepat ini. Namun, dua minggu pasca testpack, mulailah muncul gejala-gejala kehamilan pada trimester pertama. Aku mengira awalnya ini hanya morning sickness biasa. Ternyata salah, aku merasakan mual-muntah yang begitu hebat sampai asam lambung juga naik. Aku mencoba bertahan selama satu minggu dengan kondisi ini, hingga akhirnya tidak ada nutrisi yang masuk ke tubuh karena setiap aku berusaha makan dan minum, tidak lama kemudian aku muntah. Dalam 1 hari bisa 10-12kali muntah. Akhirnya aku dan suami memutuskan ke rumah sakit ternyata setelah di cek lab hasilnya adalah aku mengalami Hyperemesis Gravidarum dan harus dirawat inap. Akhirnya selama trimester pertama aku dirawat inap sebanyak 4x. Beruntung ada sang suami yang sangat mendukung dan memotivasi aku agar tidak stress. Kondisi ini berlangsung sampai usia kehamilanku 3 bulan, setelah itu mualnya hilang dan aku bisa beraktivitas seperti biasa. Dan harus makan banyak karena aku kehilangan cukup banyak berat badan saat ngidam jadi harus berjuang banget biar BB janinnya normal nantinya. Selain itu, setelah usia kandungan 8 minggu mulai bermunculan jerawat di wajahku. Munculnya bukan satu atau dua tapi langsung keroyokan. Ini menjadi kali pertama aku punya jerawat yang banyak atau bruntusan. Sampai aku bingung pakai skin care apa, karena udah coba pakai skin care jerawat yang bumil friendly tapi gak ada efeknya sampai aku konsultasi ke Dokter kandungan dan Dokter kulit. Kata dokter, jerawatnya akan hilang setelah aku melahirkan karena ini pengaruh hormon kehamilan jadi tidak perlu terlalu dipikirkan. Ya sudahlah akhirnya aku berusaha berdamai dengan keadaan. Karena jerawatku ini, aku jarang skali foto apalagi posting di sosial media selama hamil. Apalah daya, wajahku jauh dari kata glowing saat hamil. Dan gara-gara ini, banyak yang meramal bahwa calon bayiku adalah laki-laki hahaha. Padahal mereka salah total karena yang keluar perempuan hehe, jadi mitos ya mak! Eh iya, jerawat ini benar-benar mulai mereda ketika aku memasuki usia kandungan 6 bulan dan sekarang bayiku berusia 10bulan, wajahku kembali mulus seperti dulu tanpa perawatan yang ribet. Alhamdulillah ❤️ #CeritaKehamilanTAP