Udah sampai HPL gelombang cinta tak kunjung datang? #GakPapaMa
Adakah bunda disini yang khawatir karena sudah “waktunya” maupun lewat tapi nggak juga ngerasaiin tanda tanda? Don’t worry bunda... Karena sejatinya HPL itu kan “Hari Perkiraan Lahir” bukan “Hari Pasti Lahir” jadi kalau nggak ada masalah yang urgent sama janin, ketuban dan plasenta you don’t need to worry bunda. ? Bagi bunda bunda yang lagi menunggu kedatangan sang calon debay aku pengen berbagi beberapa tips berdasarkan pengalaman ku ? 1. Relax Ini penting banget bunda, karena hormon yang memicu kontraksi alias oksitoksin hanya bisa diproduksi kalau bunda happy, relax, dan merasa aman. Jadiii bunda selama menunggu usahakan santai sambil affirmasi ke debaynya. 2. Jadi Lebih Aktif Perbanyak jalan kaki santai dan yoga yang bisa bantu optimalkan posisi janin bun. Bunda bisa cek di akun youtube Bidan Kita. 3. Coba Yang Alami Kalau bunda udah lewat HPL gak ada salahnya cobain induksi alami dengan makan buah kaya nanas, mangga dan kiwi. HB juga bisa loh bun jadi pemicu kontraksi hihihi... Jadi bunda bundaa kalau bunda lagi menunggu bisa tuh dicoba sambil melupakan rasa khawatirnya. Tapi juga jangan lupa yah bun buat konsultasikan ke dokter keadaan kandungan bunda apa masih memungkinkan untuk menunggu. ? #GakPapaMa
Đọc thêm