Dear Anak Mama, Angel Yeayy!! Selamat ya sayang, kamu sudah genap 6 bulan. Sudah lulus Asi Ekslusif. Horeee~~ ? Aduh, mama gak kebayang nak kalo akhirnya bisa secara ekslusif menyusui kamu. Sayang, mama bangga sama kamu. Kamu mau bersabar sama mama yg baru belajar jd orangtua. Mama sangat menginginkan kehadiranmu dan begitu kamu lahir mama terpesona dengan kecantikanmu, nak. Hati mama bergetar ketika melihat kamu dibawa suster masuk ruangan bersalin. Segala sakit dan penantianku terbayar sudah. Kamu cantik, sehat dan sempurna. Tapi perasaan itu tidak bertahan lama, mama mengalami baby blues, nak. Tiba-tiba mama sangat membencimu, tiba-tiba mama mempertanyakan kenapa kamu hadir di hidup mama dan memporak porandakan kehidupan mama. Kamu lahir dan membuat tubuh mama tidak indah lagi, kamu lahir dan melukai payudara mama, kenapa kamu selalu menangis, kenapa kamu gak mau tidur aku juga mau tidur, aku juga lelah, mengantuk dan ingin istirahat!! Mama lelah, nak! Aku memandangi wajahmu yg terus menyusu dengan lahapnya. Kupandangi dalam-dalam. Kupertanyakan lagi dlm hati kenapa aku dulu memintamu dr Tuhan. Air mataku mengalir menyadari kamu gak pernah komplain sama mama. Kamu membuka mata dan memandangi mama yg terus menangis. Aku seperti mendengar suara, sebuah suara dari tatapan matamu yang tajam memandangku, "aku sayang mama" Tuhan, terimakasih!! Terimakasih!! Angel adalah anugerah terindah dalam hidupku. Terimakasih sayang sudah mau bersabar untuk mama, terimakasih sudah tumbuh sehat dan ceria. Terimakasih sudah makan dengan lahap apa yg mama siapkan untukmu di masa-masa mpasimu Sayang, mama & papa begitu mencintaimu. Mama bersyukur kamu lahir. Love, mama ? #TerimaKasihKuHari2
Đọc thêmTerima Kasih Kuucapkan, Suamiku
Dear Abang, Saat ini aku kesel krn kmrin kamu nanyain kenapa ini tempe gak digoreng, padahal aku lg sibuk ngurusin Angel, dan laundryan yg gak habis2nya. Harusnya kan kamu ikut bantuin juga, aku ngedumel dalam hati. Aku berusaha cari-cari kesalahanmu belakangan ini, mungkin aku terlalu lelah harus membagi waktu sbg working mom dan ibu rumah tangga juga.? Dear abang, maafin aku bang. Kita baru menjadi orangtua, belajar jd orangtua yg baik. Kita berdua jatuh bangun membangun keluarga kecil kita. Aku bersyukur kamu sudah banyak mendukungku selama ini. Aku berhasil menyusui Angel 6 bln eksklusif karena dukunganmu. Di saat orang-orang nyaris membuat aku gagal menyusui, kamu berdiri di depan dan melindungi aku dan Angel. Kamu berupaya yang terbaik untuk kami berdua, walau kadang aku komplain karena dirimu terlalu boros dan royal kepada siapapun ?? Maaf kalau aku kadang lupa kalau kamu pun bisa terluka, bisa rapuh dan bisa lelah dan butuh diperhatikan juga. Maafkan aku karena masalah hormonal PMS-ku aku suka jutekin kamu. Aku tidak bisa berbuat apa-apa dengan hormonku ini, kuharap kamu bisa membiasakan diri, bang.? Aku melihat kamu belajar jd bapak yg baik untuk Angel. Walau kamu tumbuh tanpa ayah, entah drmana teladan kamu tp aku bersyukur engkau begitu mengasihi Angel, putri kita. Ia tumbuh menjadi anak yg sehat, anak yg ceria dan sangat mencintaimu. Bang, terimakasih ya. Aku cinta kamu, my love #TerimaKasihKuHari1
Đọc thêm