Tips Mengatur Keuangan Keluarga
Suamiku kerja di kantor dengan gaji umr dan aku ada usaha kecil2an di rumah. Cara aku mengatur keuangan pakai prosentase. - Catat dan anggarkan semua kebutuhan sehari2 (makan) termasuk listrik dan tagihan rutin bulanan. - Saving 30% dari sisa gaji, kalo aku alokasikan ke tabungan emas, reksadana, dan tabungan di bank. Sekarang semua bisa via online dan ada beberapa yang bisa topup dengan nominal rendah 100ribu. Rutin ini ya buat tabungan sekolah. Aku udah mulai sejak awal menikah. - 10% amal, jangan lupa untuk sedekah membersihkan harta kita. Kalo aku biasanya rutin kasih ke anak tetangga yang yatim piatu. - Sisanya buat jalan2, jajan, kasih ke orang tua, mertua. Catatan: yang terpenting belilah apa yang menjadi kebutuhanmu bukan keinginanmu. Dan bergayalah sesuai dompetmu ? InsyaAllah semuanya sudah dicukupkan sesuai kemampuan kita. #KeuanganKeluargaTAP
Đọc thêmTips Mengatur Keuangan Keluarga
Aku dari kecil sudah dididik bekerja oleh kedua orang tuaku karena basic mereka wirausaha. Jadi setelah menikah & ikut suami, aku buka usaha sendiri. Dari hasil usahaku aku tabung untuk anak. Selain menabung, sekarang aku sudah mulai membuka reksadana dan saham sedikit-sedikit, ada juga nabung emas. Karena sekarang investasi sudah banyak, sebagai generasi milenial aku ga mau kalah dengan yang lain. Apalagi kebutuhan hidup semakin banyak. Dan tergerus inflasi yang setiap tahunnya pasti naik. Untuk kebutuhan sehari-hari juga aku budget-in ada listnya. Jadi kita tidak bisa asal menghamburkan uang. Beli sesuatu sesuai kebutuhan bukan keinginan. Inilah beberapa tips aku sebagai ibu dalam mengatur finansial keluarga. #KeuanganKeluargaTAP
Đọc thêm