Sambel Goreng Kentang dan Ati Ampela
GebyarHadiahManTAP Ramadhan tahun ini masih sama seperti Ramadham tahun kemarin, tetap di rumah aja. Yukk kita gunakan waktu #dirumahaja untuk menghidangkan buka puasa Ramadhan bersama keluarga tercinta dengan masakan bahan dasar Kentang, biar tambah lahap makannya 🤤 yaitu Sambel Goreng Kentang dan Ati Ampela Bahan Utama - ¼ kilogram kentang, potong kecil - 7 buah ati ampela, rebus, lalu potong Bumbu Masak - 4 buah cabe merah besar, buang bijinya kemudian potong serong - ½ buah santan kelapa ambil santannya - 3 buah bawang merah, potong tipis - 2 siung bawang putih, potong tipis - 1 ruas lengkuas, memarkan - Gula pasir secukupnya - 2 lembar daun salam - Garam secukupnya - Gula merah iris-iris Bumbu Halus -5 buah cabe merah keriting - ½ sendok teh terasi bakar - 6 buah bawang merah - 3 siung bawang putih Langkah Pembuatan 1. Siapkan terlebih dahulu wajan dan minyak, setelah itu anda tumis beberapa bahan masakan yakni bawang merah, putih, daun salam dan lengkuas. Aduk sampai bahan tersebut sampai menjadi layu. 2. Ambil cabai merah iris kemudian anda masukan ke dalam wajan bersama dengan bumbu halus. Aduk semua sampai harum. 3. Setelah itu tuang santan ke dalam wajan masakan secara perlahan dan jangan lupa sembari diaduk agar tidak pecah. 4. Selanjutnya baru masukan juga kentang, ati ampela ke dalam wajan masakan, lalu aduk rata. 5. Lalu masukan beberapa bahan berupa seperti garam, gula merah dan gula pasir, kemudian aduk dan masak sampai mengental. 6. Setelah matang anda bisa mengangkat sajian tersebut kemudian meletakannya ke atas piring saji. Hidangkan selagi masih hangat. #ResepRamadhanTAP #GebyarHadiahManTAP