Oatmel Susu Biskuit Pisang

Siapa yg disini bunda karir, atau bunda lagi sibuk banget tapi siadek uda mulai mpasi dan gk mau ksi yg instan2 terus. ini solusinya bund. OATMEL Oatmeal disebut-sebut lebih baik ketimbang beras di awal MPASI lho bund, alasannya, oatmeal punya kandungan serat yang lebih banyak sehingga tidak membuat anak sembelit. Secara rasa pun, oatmeal punya cita rasa yang lebih enak ketimbang nasi. Selain alasan itu, oatmeal juga ternyata punya sederet manfaat untuk tumbuh kembang Si Kecil. ini dia 5 Manfaat Oatmel Untuk Mpasi Bayi 1. Mengandung banyak sumber nutrisi Oatmeal memiliki kandungan serat, magnesium, zat besi, dan seng yang tinggi. Saat Si Kecil tumbuh, dia akan membutuhkan makanan dengan nutrisi dan vitamin yang tidak ditemukan pada ASI, formula, atau susu sapi. Nah, oatmeal ini pas untuk jadi MPASI awal Si Kecil karena mengandung sumber nutrisi yang baik untuk pertumbuhan dan perkembangan Si Kecil. 2. Mudah dicerna Saat Si Kecil memulai MPASI di usia 6 bulan, oatmeal ini memang paling pas Moms. Oatmeal merupakan butiran tunggal yang mudah dicerna oleh sistem pencernaan bayi yang masih berkembang. Oatmeal juga akan membuat Si Kecil lebih kenyang. 3. Mencegah sembelit Banyak bayi yang mengalami sembelit di awal MPASI. Nah, oatmeal ini punya kandungan serat berlimpah yang akan membantu mencegah sembelit. Serat dalam oatmeal membantu sistem pencernaan bekerja dengan lebih mudah. 4. Bisa dicampur dengan berbagai menu lain Di awal MPASI, Moms mungkin hanya memberikan menu tunggal pada bayi Namun, seiring dengan pertambahan usia Si Kecil, Moms harus mulai mengenalkan menu kompleks padanya. Oatmeal ini bisa menyatu dengan baik dengan berbagai menu lain, seperti buah, sayur, bahkan daging-dagingan. 5. Meningkatkan sistem imun Oatmeal mengandung banyak protein dan bahan sehat lainnya yang akan meningkatkan sistem imun Si Kecil. Kandungan itu juga akan memperbaiki kondisi dan penampakan rambut dan kulit. Kandungan ini juga tentunya merupakan sumber energi yang baik. Nah, itulah lima manfaat oatmeal untuk MPASI bayi. dan ini salah satu resep dari saya. OATMEAL SUSU BISKUIT PISANG . BAHAN : oatmeal Susu formula Milna Biskuit (boleh skip) Pisang . CARA MEMBUAT 1. Masak oatmeal dengan susu yg sdh dicairkan dgn api kecil +-3menit 2. Hancurkan Milna biskuit dan taburi diatas oatmeal yang sudah matang.. 3. Taburi potongan pisang (boleh ditambahkan buah lain) untuk sarapan sya kasih 1 macam buah aja selebihnya boleh ditambahkan yg lain. . Tadaa... Alhamdulillah Meysha dikasih makan apa aja doyan.. . Walaupun begitu tetep masak sendiri walau sesibuk apapun.. . #MPASIPilihanBunda

Oatmel Susu Biskuit Pisang
11 Các câu trả lời
 profile icon
Viết phản hồi

thanks infonya

6y trước

sama sama bunda 👍 semangat Mpasi homemade ya bund 😘